Jelang Lebaran, Ketersediaan Stok Kebutuhan Pokok di Cilacap Dipastikan Aman

foto : Bupati Cilacap Saat Meninjau Ketersediaan Bahan Pokok di Pasar Tanjungsari



CILACAP (BANYUMAS POS) - Ketersediaan stok kebutuhan pokok di wilayah Kabupaten Cilacap dalam 10 hari kedepan dipastikan aman. 

Hal tersebut disampaikan Bupati Cilacap, Tatto Suwarto Pamuji saat meninjau ketersediaan stok kebutuhan pokok jelang lebaran di Pasar Tanjungsari, Cilacap, Selasa (19/4/2022). 

"Pemda terus berupaya bagaimana menjaga ketersediaan stok sembako yang ada di Cilacap. Saya sudah tugaskan Kepala Dinas Perdagangan untuk selalu memantau turun ke lapangan, dimana ada stok yang kurang agar segera diantisipasi," katanya. 

Dia menambahkan, terkait dengan harga kebutuhan pokok saat ini juga terpantau terkendali.

"Harga sembako saya pantau masih aman, artinya tidak adanya lonjakan harga yang tajam," ucap Bupati. 

Sementara itu, menurut Kepala Bidang Stabilitas Harga, Pengembangan Ekspor dan Standarisasi pada DPKUKM Kabupaten Cilacap Titi Suwarni, kenaikan harga kebutuhan pokok biasa terjadi menjelang lebaran. 

"Sebenarnya kenaikan harga kebutuhan pokok nggak terlalu tinggi, rata-rata naiknya paling kisaran Rp 1 ribu sampai Rp 3 ribu," bebernya. 
Lebih lanjut, pihaknya juga berupaya mengantisipasi agar stok kebutuhan pokok tidak sampai mengalami kelangkaan di lapangan.

"Kalau terjadi, kita akan berkoordinasi dengan distributor agar diadakan, jangan sampai kosong karena sangat dibutuhkan oleh masyarakat saat menjelang lebaran," pungkasnya.

Pewarta : Galih
Previous Post Next Post