Sarjiyanto, Perangkat Desa di Cilacap Yang Berkiprah Membangun Desa

Foto : Sarjiyanto Saat Dikonfirmasi di Kediamannya



CILACAP - Sarjiyanto, pria ramah dan bersahaja asal Dusun Mertangga RT 04 RW 01 Desa Jetis, Kecamatan Nusawungu, Kabupaten Cilacap, Jawa Tengah patut mendapat apresiasi.


Selain mengabdi untuk masyarakat sebagai perangkat desa menjadi Kasi Kesejahteraan, ia juga telah berkiprah membangun desa melalui pembangunan dari pemerintah yang selama ini telah dikerjakannya. 

Berbekal pengalaman selama bertahun-tahun, Sarjiyanto sukses menjalankan profesi sebagai seorang kontraktor yang dipercaya dan bertanggungjawab. 

Seperti pembangunan jalan di salah satu desa di wilayah Kecamatan Binangun. Diketahui, pembangunan tersebut untuk mempermudah akses jalan warga sekitar, sehingga mendorong peningkatan perekonomian warga desa. 

"Niat saya ingin memajukan desa melalui pembangunan yang saya kerjakan dan selama ini telah dirasakan manfaatnya oleh masyarakat," ungkap Sarjiyanto saat dikonfirmasi, Sabtu (3/9/2022). 

Adapun pembangunan lainnya di beberapa desa wilayah Kabupaten Cilacap telah dikerjakan oleh pemilik CV Dianaviri tersebut pada tahun 2022 ini. 

"Selama ini pembangunan yang saya kerjakan mengutamakan kualitas dan mutu pekerjaan. Saya juga usahakan mengambil untung dari harga bukan dari kualitas," kata Sarjiyanto. 

Sementara, terkait tenaga kerja, selama ini pihaknya mempekerjakan sekitar 10 hingga 15 orang dari warga sekitar. Hal itu untuk memberdayakan warga sekitar, juga membantu agar mereka mendapat penghasilan. 

Ia menambahkan, selain proyek penunjukan langsung dari pemerintah, adapun proyek swasta yang pernah dikerjakannya seperti proyek PJKA bekerjasama dengan PT KAI. 

"Saya menjadi kontraktor belajar dari pengalaman. Dan untuk setiap pembangunan yang saya kerjakan bergaransi selama 1 tahun. Apabila ada yang retak atau lainnya, saya perbaiki ulang gratis tidak bayar," ucapnya. 

Pewarta : Galih
Previous Post Next Post