Takmir Masjid Al-Muhajirin Gelar Donor Darah di Bulan Ramadan

Foto : Suasana Donor Darah di Masjid Al-Muhajirin


PURBALINGGA (BANYUMAS POS) - Joko Purnomo selaku Takmir Masjid Al-Muhajirin yang beralamat di Perumnas Penambongan, Kecamatan Purbalingga, Kabupaten Purbalingga menggelar aksi donor darah, Minggu (17/4/2022).

Aksi yang dilakukan bekerjasama dengan PMI Kabupaten Purbalingga merupakan salah satu kepedulian terhadap sesama. Kegiatan tersebut berlangsung di Masjid setempat. 
Joko Purnomo menerangkan, donor darah diselenggarakan sebagai wujud kepedulian sosial dan kemanusiaan serta mengajak beramal sholeh di bulan Ramadan.

"Selain itu, aksi ini sebagai bentuk solidaritas kepada sesama. Melalui kegiatan ini walau hanya dapat 28 kantong darah diharapkan bisa memberikan manfaat serta membantu pihak-pihak yang benar-benar membutuhkan," bebernya.

Dalam acara yang diselenggarakan Takmir Masjid Al-Muhajrin ini, setidaknya lebih dari 31 pendaftar yang ingin mendonorkan darahnya. Para peserta terdiri dari  masyarakat di lingkungan Masjid Perumnas. 

"Dari peserta yang mendaftar, rata-rata banyak yang lolos sementara sebagian kecil yang tidak lolos karena tekanan darah dan hemoglobinnya tidak memenuhi syarat," jelas Eko selaku petugas dari PMI. 

Dia menjelaskan, bahwa kebutuhan darah di Kabupaten Purbalingga perbulannya sebanyak 1000 kantong darah dan saat ini stok darah tersedia sebanyak 2000 kantong darah.
"Jadi Aman stok darah sampai Hari Raya Idul Fitri nanti," pungkasnya. 

Salah satu peserta donor, juga Takmir, Joko  mengaku senang karena semua pendonor di bulan Ramadan ini terima bingkisan yang berisikan minyak goreng, mie, milk dan biskuit.

Menurutnya, ini sekedar sebagai pengganti  tajil saja. Lebih dari itu karena merasa prihatin tidak sedikit pasien dalam kondisi gawat yang sulit mendapatkan donor darah.
"Semoga dari donor darah ini bisa membantu menyelamatkan orang yang membutuhkan," ujarnya.

Pernyataan senada disampaikan Ibu Fenti setelah  melakukan donor darah. Ia  merasakan badan jadi sehat dan berharap dari setetes darah yang didonorkan oleh para relawan  dapat membantu menyelamatkan hidup orang lain. 

Pewarta : Nur
Previous Post Next Post